Cara Import Content Blogger Ke Wordpress Yang Jitu

Untuk memindahkan content Blogger ke Wordpress memang sudah banyak yang memabahas tentang hal ini, tetapi tidak ada salahnya bila saya mencoba mencatatnya sesuai dengan pengalaman saya tetang masalah ini. Saya pernah mencoba import dengan cara upload file XML blogger ke Wordpress tapi tidak pernah sukses, entah kenapa saya juga heran, sudah pernah upload ke situs wordpress dan di webhosting sendiri tapi hasilnya sama saja kemudian saya googling di google dan ternyata langkah yang paling mudah adalah sebagai berikut :

1. Langkah pertama untuk memindahkan blogspot ke wordpress self hosting adalah meluncur ke wordpress.com (versi gratisannya wordpress) dulu.
2. Buat akun baru di sana (kalau sudah punya langsung login saja), setelah itu masuk ke "Dashboard" dan pilih "Tools" di sebelah kiri kemudian klik "Import".
3. Nah tools "Import" inilah yang berfungsi untuk memindahkan (import) postingan dari blogspot ke wordpress self hosting, pilih "Authorize" dan selanjutnya beri izin wordpress ke akun blogger kita.
4. Akan muncul beberapa blog (jika sobat memiliki blog lebih dari satu) dan tinggal pilih blog mana yang akan di import ke wordpress self hosting. Tunggu hingga proses import dari blogspot selesai.

Dengan cara di atas akhirnya saya bisa import content Blogger dengan cepat dan mudah, waktu saya coba langkah ini saya import content blogger sebanyak 500 potingan sekaligus ke Wordpress dan SUKSES sempurna !. Semoga bermanfaat..!
Previous
Next Post »